Apabila ingin melupakan semua tentang diriku, maka aku tidak akan pernah bisa menghalangimu untuk melakukannnya. Sebaliknya aku akan mempersilahkan bagi dirimu untuk melakukannya jika kamu merasa mengingatku hanya membuang-buang waktuku, jika mengingatku bagimu adalah hal menyakitkan dan hal yang percuma.
Silahkan lupakanlah semua tentang diriku meski kamu akan terlihat seperti orang yang tidak punya hati karena melupakaku begitu saja. Silahkan melupakan semua pengorbanan yang ku berikan, kesetian yang selalu kuberikan, perhatian yang tak pernah berkurang dan semuanya yang pernah kuberikan silahkan jika kamu ingin melupakannya.
Tapi aku mohon padamu dari semua yang ingin kamu lupakan jangan pernah mengamini doaku untuk kebahagian dirimu sendiri meski tanpa harus tetap bersamaku.
Tolong Jangan Lupa Mengamini Doaku, Karena Aku Akan Terus Mendoakanmu Sampai Aku Benar-benar Bisa Melupakanmu
Bilapun kamu telah melupakanku aku banyak berharap agar kamu masih tetap ingat untuk mengamini setiap doaku agar kamu tetap selalu diberi kebahagiaan. Aku tidak pernah mendokanmu untuk sebuah keburukan hanya karena gara-gara karena kamu ingin melupakanku, melupakan semua tentang kebaikan yang pernah aku berikan.
Ketahuilah aku akan terus mendoakanmu agar kamu bisa mendapatkan penggantiku yang akan memberikan lebih banyak kebaikan ketimbang diriku. Sampai aku benar-benar bisa melupakanmu akau akan terus mendoakanmu kumohon padamu untuk tidak lupa mengamininya saja.
Karena Meski Bagimu Mudah Melupakan Semua Tentangku, Aku Tidak Bisa Melakukan Seperti yang Kamu Lakukan
Alasanku tetap terus mendoakanmu meski kamu telah pergi dari diriku adalah bukti jika aku tidak bisa melupakan semua tentangmu seperti kamu yang dengan mudahnya melupakanku. Bagiku melupakan itu butuh waktu lebih lama bahkan beribu-ribu kalilipat dari waktu seberapa lama aku merasa bahagia saat denganmu.
Meskipun kebahagiaan yang kurasakan itu hanya beberapa saat saja. Ini hanya doa untuk kebaikanmu aku mohon kamu jangan sampai sebegitunya hingga ingin melupakan untuk mengamini kebahagianmu sendiri.
Aku Ikhlas Mendoakanmu Meski Dulu Kamu Menerima Semua Kebaikanku Bukan Karena Tulus Mencintai Tapi Karena Kamu Mata Duitan
Bagiku tidak masalah tetap mendoakan untuk semua kebaikanmu, aku ikhlas melakukannya karena kamu adalah orang yang aku cintai, meskipun aku tidak tahu apakah dulu kamu menerima kebaikan karena kamu memang benar-benar mencintaiku atau tidak.
Bagiku tidak masalah jika memang kamu hanya orang yang memanfaatkan cinta demi mendapatkan yang kamu inginkan. Aku ikhlas karena bagiku bukan soal perasaan kamu padaku tapi soal perasaanku pada orang yang aku cintai yang ku sebut itu kamu.
Kelak Kamu Tidak Perlu Takut Bertemu Denganku Karena Aku Juga Tidak Akan Mengungkit Semua yang Pernah Aku Berikan Padamu
Kelak jika sebuah kesempatan mempertemukan kita kembali meski tidak dalam satu hubungan, kamu tidak perlu takut dan menghindar dariku. Aku pastikan aku tidak akan kembali mengungkit-ungkit yang pernah kuberikan padamu, meski aku tidak lupa aku juga tidak akan menanyakannya padamu.
Karena dulu yang kuberikan padamu adalah sebuah ketulusan, bukan sesuatu yang menuntut kamu untuk membalasnya atau mengembalikannya atau menggantinya dengan sesuatu yang sepadan atau lebih berharga. Mari sama-sama saling biasa-biasa saja dan saling berpura-pura jika dulu kita pernah memiliki sebuah hubungan.
Share this:
- Click to share on Twitter (Opens in new window)
- Click to share on Facebook (Opens in new window)
- Click to share on Google+ (Opens in new window)
Related
duapah